Senin, 10 Februari 2014

Masjid Baitul Iman Surabaya

Kali ini saya diminta tolong oleh rekan di Surabaya untuk memVisualkan ke gambar 3D, konsep desain Masjid ini dari rekan saya semua, biayanya sih saya bilang suka-suka, hitung2 untuk amal...hehehe.. Tetapi tau-tau sama rekan saya dikasih lumayan... Maturnuwun..


Ruko Bapak Riza Blitar

Ruko ini berada pada daerah Stadion Kota Blitar, lahan yang digunakan merupakan area taman depan rumah keluarga Pak Riza.
Ruko yang dikehendaki dapat memiliki akses ke rumah yang ada di belakangnya, namun juga tidak mengganggu aksesbilitas kedua fungsi bangunan tersebut, hal ini merupakan tantangan dalam mendesain. Dalam beberapa kali asistensi, akhirnya desain penataan ruang sudah disetujui dan proses desain berlanjut pada desain tampak.
Konsep Tampak yang saya usulkan adalah Konsep Modern dan Konsep Tropis. Dengan beberapa pertimbangan akhirnya yang dipilih adalah Konsep Tropis, karena dirasa lebih adem dan manusiawi.

Rumah Bapak Nyartam Sidoarjo

Desain Rumah ini merupakan hasil pengembangan dari rumah 1 lantai menjadi 2 lantai, dengan ukuran lahan yang kecil yaitu 7x15m, maka area taman di depan dijadikan ruangan tamu dan sedikit teras agar ruangan dalam rumah menjadi lebih luas.

Pada lantai 2, terdapat tambahan Ruang Tidur, Ruang Keluarga, Kamar Mandi, Balkon Teras dan Tempat Cuci.

Rumah Pak Syamsudin Gandusari

Rumah Pak Syamsudin berdiri di atas lahan berukuran 15x36m, sangat luas sehingga kebutuhan ruang yang diminta dapat terpenuhi semua, selain itu dengan lahan yang luas juga lebih mempermudah untuk melakukan pengaturan ruangan.


Luasan Rumah Pak Syamsudin 150m2 yang terdiri dari:
  • 1 Ruang Tamu
  • 1 Ruang Keluarga
  • 1 Ruang Makan
  • 1 Dapur
  • 1 Musholla
  • 1 Kamar Tidur Utama + KM dalam
  • 2 Kamar Tidur Standard
  • 1 KM Umum
  • 1 Tempat Cuci, dan
  • Taman di dalam Rumah